Untuk memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia yang ke 78, SD Muhammadiyah Sepaten mengadakan perlombaan bagi siswa-siswi kelas I-VI. Adapun perlombaan yang diadakan adalah sebagai berikut:
- Lomba makan kerupuk
- Lomba balap karung
- Lomba memasukkan paku ke dalam botol
- Lomba pecah balon
- Lomba estafet karet
- Lomba lari kelereng
Masing-masing cabang lomba dibagi menjadi 2 kategori, yaitu kategori kelas bawah dan kategori lomba kelas atas. Masing-masing kategori akan diambil 3 juara dan akan mendapat hadiah berupa voucher jajan di kantin.